Hayo ngaku, siapa yang tiap kali secara nggak sadar ikut-ikutan nyanyi nih?
Nggak salah sih! Tapi apa nggak malu kalau kamu tiba-tiba salah lirik pas nyanyi di tempat umum? Wah, mood bakal langsung jadi berantakan banget deh.
Nah biar nggak kejadian seperti di atas, kali ini Jaka punya rekomendasi aplikasi lirik lagu terbaik, yang bisa kamu akses online dan offline, khusus untuk smartphone kamu nih. Yuk simak!
Rekomendasi Aplikasi Lirik Lagu Android Terbaik (Online & Offline)
Bukan hanya untuk HP Android saja, jajaran aplikasi lirik lagu terbaik yang bakal Jaka ulas kali ini juga bisa kamu temukan untuk perangkat iOS melalui App Store.
Aplikasi lirik lagu yang Jaka rekomendasikan tentu terbaik, namun sudah pasti memiliki sejumlah kelebihan dan kekurangan yang bisa jadi pertimbangan kamu dalam memilih, geng.
Lalu apa saja daftar rekomendasinya? Daripada berlama-lama lagi, mending kamu simak langsung di bawah ini ya!
Daftar Aplikasi Lirik Lagu Online
Pertama ada aplikasi lirik lagu online, di mana kamu mesti terhubung ke jaringan internet untuk menggunakannya. Dengan dukungan ini, Jaka yakin database musiknya pasti lengkap banget!
1. Musixmatch – Lyrics & Music
Sumber foto: Aplikasi Lirik Lagu HP(via Play Store)
Masuk ke jajaran aplikasi lirik lagu yang Jaka rekomendasikan, ada Musixmatch yang terbilang paling mudah dan praktis saat kamu gunakan.
Kamu cukup pasang pada perangkatmu, dan Musixmatch akan memunculkan bubble notification berisi lirik lagu setiap kali kamu memutar musik, baik pada Spotify, YouTube, dan lainnya.
Sayangnya, Musixmatch belum mendukung beberapa lagu. Contohnya seperti lagu-lagu Indonesia atau juga , geng.
Kelebihan:
Terintegrasi dengan berbagai aplikasi pemutar musik, seperti Spotify, YouTube, Pandora, Apple Music, SoundCloud, dll.
Fitur Floating Lyrics yang otomatis akan muncul saat memutar musik.
Bisa melakukan translasi secara real-time.
Kekurangan:
Detail | Musixmatch – Lyrics & Music |
---|---|
Developer | Musixmatch |
OS Minimal | Android 4.1 ke atas |
Ukuran | Bervariasi berdasarkan perangkat |
Download | 50.000.000+ |
Rating (Google Play) | 4.5/5.0 |
Download aplikasi Musixmatch di sini:
2. Shazam
Sumber foto: Aplikasi Lirik Lagu HP(via Play Store)
Terdengar seperti nama salah satu superhero dari DC Comics, kan?
Nah bukan hanya Musixmatch yang populer, ada pula Shazam yang saat ini sudah diakuisisi Apple dan menawarkan berbagai fitur yang cukup berguna.
Selain menampilkan lirik, di sini kamu juga bisa mencari musik yang belum pernah kamu dengar sebelumnya cukup dengan merekamnya melalui aplikasi Shazam. Mantul!
Kelebihan:
Fitur untuk merekam musik untuk mengetahui judul sekaligus liriknya, yang bisa juga diakses offline.
Mampu terhubung dengan beberapa perangkat sekaligus.
Ada rekomendasi lagu yang disesuaikan dengan lagu favorit
Kekurangan:
Detail | Shazam |
---|---|
Developer | Apple, Inc. |
OS Minimal | Bervariasi berdasarkan perangkat |
Ukuran | Bervariasi berdasarkan perangkat |
Download | 100.000.000+ |
Rating (Google Play) | 4.4/5.0 |
Download aplikasi Shazam di sini:
Aplikasi Lirik Lagu Online Lainnya…
3. SoundHound
Sumber foto: Aplikasi Lirik Lagu Indonesia(via Play Store)
Selanjutnya ada aplikasi SoundHound yang cukup populer nih, geng. Aplikasi ini mampu mendeteksi lagu apa yang sedang diputar di sekitarmu dan menampilkan liriknya.
Bahkan kamu bisa mendeteksi lagu hanya dengan mengaktifkan perintah suaranya!
Aplikasi lirik lagu HP ini akan menghadirkan pengalaman karaoke ke dalam genggaman karena mampu menampilkan video klip musik. Kamu juga bisa mengatur playlist-mu sendiri.
Kelebihan:
Bisa mendeteksi lagu hanya dengan perintah suara.
History backup untuk melihat hasil pencarian sebelumnya.
Memuat informasi lagu secara detail.
Kekurangan:
Detail | SoundHound |
---|---|
Developer | SoundHound Inc. |
OS Minimal | Android 4.1 ke atas |
Ukuran | Bervariasi berdasarkan perangkat |
Download | 100.000.000+ |
Rating (Google Play) | 4.6/5.0 |
Download aplikasi SoundHound di sini:
4. ALSong
Sumber foto: Aplikasi Lirik Lagu Indonesia(via Play Store)
ALSong merupakan aplikasi lirik lagu online yang akan menampilkan lirik secara real-time.
Jadi, kamu enggak perlu capek-capek scrolling karena aplikasi ini akan menyesuaikan diri dengan tempo lagunya.
Selain bisa dijalankan di latar belakang, aplikasi ini juga bisa tampil di lockscreen HP kamu. Ada juga fitur floating lyrics yang praktis.
Kamu juga enggak akan ketinggalan lagu-lagu trending karena aplikasi ini memiliki daily chart.
Kelebihan:
Koleksi lagu lengkap, termasuk lagu-lagu Korea dengan menggunakan hangul.
Bisa menambahkan lirik secara manual.
Kekurangan:
Detail | ALSong |
---|---|
Developer | ESTsoft Corp. |
OS Minimal | Android 5.0 ke atas |
Ukuran | 23MB |
Download | 10.000.000+ |
Rating (Google Play) | 3.7/5.0 |
Download aplikasi ALSong via Play Store
5. Lyrics Mania
Sumber foto: Aplikasi Lirik Lagu Indonesia(via Play Store)
Lyrics Mania, mantap! Eh beda server, ding. Meskipun enggak ada kaitannya dengan dunia memancing, aplikasi lirik yang satu ini memang mantap kok, geng!
Aplikasi ini mampu mencari lirik lagu yang sedang kamu mainkan. Sekilas mirip dengan Musicxmatch, tapi banyak fitur tambahan yang membuatnya unggul.
Kamu bisa mendeteksi lagu otomatis untuk mengetahui liriknya dengan fitur Music ID recognition. Database yang dimiliki terbilang sangat lengkap.
Ada fitur Postcard yang membuatmu bisa membuat gambar dari lirik lagu pilihanmu. Lumayan buat update .
Kamu juga bisa mengetahui lagu apa yang sedang trending supaya enggak ketinggalan zaman!
Kelebihan:
Database lirik yang sangat lengkap.
Musik dan lirik tersinkronisasi dengan pas.
Terintegrasi dengan pemutar musik lain.
Kekurangan:
Detail | Lyrics Mania |
---|---|
Developer | Eight Signs |
OS Minimal | Bervariasi berdasarkan perangkat |
Ukuran | Bervariasi berdasarkan perangkat |
Download | 1.000.000+ |
Rating (Google Play) | 4.2/5.0 |
Download aplikasi Lyrics Mania via Play Store
Daftar Aplikasi Lirik Lagu Offline
Kuota internet lagi tiris? Kamu tetap bisa sing along dengan koleksi lagu-lagu yang ada di memori internal smartphone dengan menggunakan aplikasi lirik lagu offline seperti berikut.
1. QuickLyric – Instant Lyrics
Sumber foto: Download Aplikasi Lirik Lagu Offline(via Play Store)
Mirip seperi Musixmatch! Begitu yang dirasakan oleh banyak pengguna setelah menggunakan aplikasi lirik lagu bernama QuickLyric, apalagi dengan fitur bubble widget-nya.
Dengan ukuran aplikasi kecil tentu cocok banget untuk .
Namun, untuk menggunakan fitur lirik offline terlebih dahulu kamu harus mengunduhnya, geng. Jadi, pastikan kamu terhubung internet atau minimal mencari WiFi gratisan ya.
Kelebihan:
Aplikasi berukuran kecil dan sangat cocok digunakan smartphone dengan spesifikasi rendah.
Terintegrasi dengan aplikasi pemutar lagu, seperti Google Music dan lainnya.
Floating lyrics untuk mendukung multitasking.
Kekurangan:
Detail | QuickLyric – Instant Lyrics |
---|---|
Developer | QuickLyric SPRL |
OS Minimal | Android 4.2 ke atas |
Ukuran | 10MB |
Download | 1.000.000+ |
Rating (Google Play) | 4.4/5.0 |
Download aplikasi QuickLyric di sini:
2. Genius – Song Lyrics & More
Sumber foto: Download Aplikasi Lirik Lagu offline(via Play Store)
Buat kamu yang suka dengar musik di Spotify pasti nggak asing dengan nama ini? Genius yang juga memiliki aplikasi standalone ini, juga menyediakan lirik lagu terbaru dan terintegrasi dengan Spotify.
Nah, salah satu fitur yang diunggulan dalam aplikasi Genius adalah Behind the Lyrics yang berisikan fakta unik, informasi, hingga cerita di balik pembuatan suatu lagu.
Selain bisa jadi hiburan, tentu juga dapat menambah pengetahuan kamu di dunia permusikan, geng.
Salah satu kelebihan dari aplikasi ini adalah kamu bisa mendownload lirik lagu favoritmu sehingga kamu bisa membacanya tanpa perlu koneksi internet.
Kelebihan:
Terintegrasi secara langsung dengan aplikasi pemutar musik, Spotify.
Fitur Behind the Lyrics untuk mengetahui kisah di balik pembuatan musik yang sedang diputar.
Koleksi lagu hampir mencapai angka 2 juta.
Kekurangan:
Detail | Genius – Song Lyrics & More |
---|---|
Developer | Genius Media Group, Inc. |
OS Minimal | Bervariasi berdasarkan perangkat |
Ukuran | Bervariasi berdasarkan perangkat |
Download | 5.000.000+ |
Rating (Google Play) | 4.4/5.0 |
Download aplikasi Genius di sini:
Aplikasi Lirik Lagu Offline Lainnya…
3. Lyrix – Save Music Lyrics Offline
Sumber foto: Download Aplikasi Lirik Lagu Offline(via Play Store)
Kemudian ada Lyrix yang bukan sekadar aplikasi lirik musik di mana kamu bisa mencari teks lagu saja, melainkan kamu juga bisa membuatnya sendiri loh.
Dengan sistem crowdsourcing, Lyrix akan mengumpulkan lirik-lirik yang diunggah dari pengguna untuk selanjutnya dalan digunakan oleh pengguna lainnya.
Menarik banget untuk kamu coba, kan? Bisa sekalian untuk kontribusi lagu yang jarang ditemukan liriknya nih!
Kelebihan:
Terintegrasi dengan aplikasi pemutar musik, seperti Spotify, Google Music, dan lainnya.
Fitur untuk mengunduh dan mengedit lirik lagu secara offline.
Kekurangan:
Detail | Lyrix – Save Music Lyrics Offline |
---|---|
Developer | TiredCruncher |
OS Minimal | Android 4.0 ke atas |
Ukuran | 9.3MB |
Download | 100.000+ |
Rating (Google Play) | 4.1/5.0 |
Download aplikasi Lyrix di sini:
4. Lyrics Library
Sumber foto: Aplikasi Lirik Lagu(via Play Store)
Aplikasi lirik lagu offline selanjutnya adalah Lyrics Library. Sesuai dengan namanya, aplikasi ini akan memberimu katalog lirik lagu yang sangat lengkap.
Kamu bisa mencari lirik lagu berdasarkan genre, penyanyi atau bandnya, album, hingga judul lagu. Setelah kamu menemukan lirik yang dicari, kamu bisa download lirik lagunya agar bisa menggunakannya secara offline.
Aplikasi ini juga memiliki fitur yang memungkinkan kamu untuk membuat, menyimpan, mengedit, hingga membagi lirik lagu tertentu. Mantul, kan?
Kelebihan:
Kekurangan:
Detail | Lyrics Library |
---|---|
Developer | TwinTech |
OS Minimal | Android 4.1 ke atas |
Ukuran | 7.0MB |
Download | 500.000+ |
Rating (Google Play) | 4.2/5.0 |
Download aplikasi Lyric Library via Play Store
5. Kpop Lyrics Offline
Sumber foto: Aplikasi Lirik Lagu(via Play Store)
Lagi demam BTS, EXO, Blackpink, atau musisi Kpop lainnya? Nah, aplikasi Kpop Lyrics Offline bakal membuat kamu tetap bisa bernyanyi walaupun nggak paham-paham banget dengan bahasa Korea.
Soalnya aplikasi ini menyediakan lirik lagu Kpop yang disajikan dalam format hangeul, romanized, dan juga terjemahan dalam bahasa Inggris loh!
Wah, lumayan bisa sekalian sedikit-sedikit nih! Jangan cuma tau saranghaeo doang, geng. Hehehe…
Kelebihan:
Menyediakan lirik lagu Kpop dengan hangeul, romanized, dan terjemahan bahasa Inggris.
Database lengkap dan dapat diakses secara offline.
Kekurangan:
Detail | Kpop Lyrics Offline |
---|---|
Developer | LimaEfDua |
OS Minimal | Android 5.0 ke atas |
Ukuran | 15MB |
Download | 500.000+ |
Rating (Google Play) | 4.3/5.0 |
Download aplikasi Kpop Lyrics Offline di sini:
Bonus: Kumpulan Aplikasi Kunci Gitar Terbaik 2025, Lengkap dengan Liriknya
Nggak cuma mau tahu lirik tapi juga sampai ke chord alias kunci gitarnya nih? Tenang saja, Jaka tahu rekomendasi aplikasi yang wajib kamu coba nih.
Jajaran aplikasi kunci gitar terbaik dengan database terlengkap, bisa kamu baca di sini deh:
Video: Cara Mudah Stem Gitar Menggunakan HP Android (100% Akurat)
Akhir Kata
Nah, itulah dia rekomendasi aplikasi lirik lagu terbaik di HP Android dan iOS yang bisa kamu gunakan, baik secara online dan offline.
Dari berbagai aplikasi di atas, mana yang pernah kamu coba atau bakal kamu unduh?
Oh iya, jangan lupa untuk tulis pendapat kamu pada kolom komentar di bawah, share artikel ini, dan update terus artikel di Jalantikus.com ya!
Baca juga artikel seputar atau artikel menarik lainnya dari .
#Aplikasi #Lirik #Lagu #Terbaik #untuk #Android #Online #Offline