Game Android memang tidak henti-hentinya dirilis oleh developer, baik yang hanya plagiat dari game lain hingga game dengan gameplay terbaru serta menarik. Sebagai pengguna Android kita bisa memilih game apa yang ingin kita mainkan, tetapi apakah kamu bersedia mencoba setiap game serta membuat kuota kamu untuk hal tersebut? Berikut adalah 5 Game terbaik gratis di Android edisi Mei 2014 pilihan Jalantikus:
Deemo
Deemo merupakan game dari RayArk yang menurut JalanTikus sangat menyenangkan apalagi dengan kumpulan lagu-lagu yang tentunya menarik untuk dimainkan. _Gameplay _dari Deemo akan menjadikan kamu sebagai pianist, dengan menekan tombol sesuai waktu yang tepat. Semakin sering tinggi persentase yang kamu dapatkan maka semakin besar poin kamu, dan pada poin tertentu kamu akan mendapatkan lagu baru yang bisa dimainkan. Tidak hanya itu kamu juga bisa menemukan lagu baru dengan mencari di beberapa tempat tersembunyi. Kamu bisa download Deemo Android disini. Game ini sangat cocok untuk kamu yang sangat menyukai musik.
Peju
Nama game yang sangat kontroversial ini berhasil mencuri perhatian banyak pengguna Android di Indonesia, tetapi walaupun begitu game ini bisa membuat kamu kecanduan. Gameplay yang sederhana, dimana kamu hanya perlu menggerakan Android kamu agar peju tidak nabrak dinding tetapi hal tersebut mampu membuat orang tidak berhenti memainkannya. Download game peju Android disini. Game ini cocok untuk kamu yang suka dengan game sederhana dan kasual.
Clumsy Ninja
Game yang sebelumnya hanya hadir dan sangat populer di kalangan pengguna iOS ini akhirnya mampir di Android dan tentu saja langsung banyak pengguna Android yang download dan memainkan Clumsy Ninja ini. Clumsy Ninja merupakan semacam game virtual pet tetapi bukan hewan melainkan kita melatih ninja, menyelesaikan quest hingga akhirnya ninja tersebut menjadi sangat hebat dan terlatih. Memainkannya sangat mudah tentu saja, hanya untuk beberapa android mungkin mengalami masalah lag yang diakibatkan dari tingginya resolusi yang dibutuhkan Clumsy Ninja. Kamu bisa download Clumsy Ninja disini. Game ini cocok untuk kamu yang suka tamagochi atau game virtual pet.
Metal Slug Defense
Gamer yang dahulunya memainkan PS1 atau PSX pasti tidak asing lagi dengan game Metal Slug, game multiplayer yang dahulu banyak sekali penggemarnya. Kali ini hadir di Android dengan gameplay yang sangat berbeda dimana biasanya kita bermain sebagai satu karakter dengan menyerang ke markas musuh dengan menembak atau melempar granat, pada Game Metal Slug Defense ini kamu justru berperan mengatur strategi dengan mengirimkan pasukan ke pertahanan musuh dan menghancurkannya. Kamu bisa download Metal Slug Defense disini. Game ini cocok untuk yang suka game RTS atau Real Time Strategi.
Clash of Clans
Game Android terpopuler sekarang ini memang membuat setiap pemainnya kecanduan, tidak hanya sekedar strategi, kamu juga bisa membangun serta meningkatkan kekuatan dari klan kamu. Kamu juga bisa bergabung dengan grup untuk semakin memperkuat pasukan kamu. Game ini bisa dibilang mirip dengan travian tetapi versi Android dimana kamu membangun istana, bangunan untuk tempat cadangan makanan serta bahan lainnya dan kamu juga bisa membuat pasukan sebanyak mungkin untuk menjaga kastil kamu. Kamu bisa download Clash of Clans terbaru disini. Game ini cocok untuk kamu yang suka dengan game strategi.
Liburan masih bingung mau kemana? Download segera game-game Android terbaik di atas. Pastinya akan membuat kamu tidak bosan menghabiskan liburan, dan kamu bisa download software gratis lainnya di JalanTikus.
Like Facebook Page, Gabung Grup Facebook, Follow Twitter atau add Google+ JalanTikus untuk terus mendapatkan informasi terbaru seputar teknologi dan download software terbaru untuk PC dan Apps Android dengan Gratis, Aman dan Cepat.
#Game #Gratis #dan #Wajib #Dicoba #Android #Edisi #Mei